Jumat, 18 Februari 2022

ITEKES Bali Inisiasi Kerjasama dengan Universitas Udayana

 


Sumber: www.unud.ac.id

GATRADEWATA NEWS | BALI | Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Informasi Unud didampingi Kepala BAKH, Koorprodi Profesi Apoteker, Ketua UPIKS Fakultas MIPA dan Sub Koordinator Kerjasama Dalam Negeri menerima kunjungan Rektor Institut Teknologi dan Kesehatan (ITEKES) Bali bertempat di Ruang Bahasa Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Kamis (17/2/2022).

Kunjungan Rektor ITEKES Bali ini sehubungan dengan rencana pengembangan Program Studi Farmasi Klinik dan Komunitas Fakultas Kesehatan ITEKES Bali dalam rangka menjalin komunikasi dan kerjasama dengan Program Studi Profesi Apoteker Fakultas MIPA Unud.

Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Informasi Unud Prof. I Putu Gede Adiatmika dalam kesempatan tersebut  menyampaikan bahwa sudah ada MoU antara Universitas Udayana dengan ITEKES Bali yang sudah ditandatangani pada akhir Desember 2020 dan masih berlaku. 

Pihaknya menyambut baik kunjungan Rektor ITEKES dalam rangka pengimplementasian MoU melalui tindaklanjut kerjasama dalam pengembangan Prodi Farmasi Klinik dan Komunitas.

Sementara Rektor ITEKES Bali I Gede Putu Darma Suyasa, Ph.D mengapresiasi penerimaan dari pihak Unud, dimana tujuan dari pertemuan ini untuk mendapat arahan terkait dengan strategi dan trik pengembangan salah satu Prodi yakni Farmasi Klinik dan Komunitas yang sudah memiliki 50 mahasiswa dan terakreditasi Baik. 

Disamping itu terdapat dua hal lainnya yakni kerjasama terkait pelaksanaan Tridharma di Prodi (pengajaran, kerjasama penelitian dan pengabdian masyarakat) dan peluang alumni untuk bisa melanjutkan pada Program Profesi Apoteker Fakultas MIPA Unud karena ITEKES sendiri belum memilikinya.

Koorprodi Profesi Apoteker dalam kesempatan tersebut membuka peluang kerjasama Tridharma yang juga bisa menjadi nilai sendiri bagi institusi. Disamping itu Prodi juga memiliki kerjasama dengan dunia industri dan bisa dilakukan koordinasi lebih lanjut untuk teknis kerjasama yang akan dijalin. 

Terkait penerimaan mahasiswa, disampaikan bahwa pendaftaran saat ini telah dibuka dan mempersilakan untuk melihat proses penerimaan dan persyaratannya. Penjelasan terkait sistem penerimaan mahasiswa Program Pascasarjana Unud ditambahkan oleh Kepala BAKH. (Tim)

Lecehkan Media Grassroot, Wilson Lalengke Laporkan Kapolres Pringsewu ke Divisi Propam Polri

  Jakarta – Kapolres Pringsewu, AKPB Yunus Saputra, kembali berulah. Setelah beberapa waktu lalu dia dikecam keras karena melarang kepala s...