Sabtu, 24 April 2021

Flobamora Bali Bersama FORKOM Parekraf meriahkan acara malam Apresiasi Donasi Siklon Seroja

 

Yosep Yulius Diaz, Ketum Flobamora Bali (batik hitam tengah)

GATRADEWATA NEWS | DENPASAR | Ikatan Keluarga Besar (IKB) Flobamora Bali menggelar acara Malam Apresiasi Terhadap Donatur yang telah ikut membantu dalam berdonasi terhadap masa-masa sulit akibat bencana Siklon Seroja di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (23/04/2021).

"Malam ini kami melakukan doa bersama bagi saudara-saudara yang terkena bencana di NTT, dan juga berdoa bagi  keselamatan awak Kapal Selam Nanggala 402 agar segera ditemukan. 

kami dari IKB Flobamora Bali menggelar acara malam apresiasi Terhadap Para Dermawan dan berbagai pihak yang telah memberikan sumbangsihnya untuk meringankan beban penderitaan saudara-saudara kita di NTT yang terkena musibah Badai Topan Siklon Seroja," ungkap Yosep Yulius Diaz selaku Ketua IKB Flobamora.

Yosep Yulius Diaz sebelumnya, kamis (22/04/2021) melepas keberangkatan bantuan sosial tahap 1 (satu) berupa Pakaian Layak Pakai, Mie Instan, Beras dan Pembalut yang diangkut tiga truk menuju ke Flores Timur, Adonara dan Lembata dan yang dikirim ke Timor yaitu ke Kefamananu, So'e dan 1 truk khusus ke Kabupaten Malaka. "Kami memberangkatkan dengan menggunakan dua unit mobil truk menuju Flores dan Timor, serta satu mobil khusus dikirim ke Malaka,"ujarnya.

Donasi yang sudah terkumpul dari para dermawan mencapai Rp. 110 juta dan titipan dari Bank BTN senilai 500 juta, "saatnya sekarang kita kembali bangkit, membangun kembali, "jelas Diaz.

Ia juga berharap masyarakat NTT dapat bangkit membangun kembali masa depannya agar lebih baik. Acara tersebut juga dihadiri tokoh Bali seperti ketua Majelis Desa Adat (MDA) Ida Panglingsir Agung Putra Sukahet (Ratu Sukahet), wakil Gubernur Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Cok Ace) yang tidak bisa hadir memberikan pesan video yang diputar saat berlangsungnya acara, seperti juga mantan Gubernur NTT Frans Leburaya dan tokoh-tokoh lintas agama dan etnis. (Ray)

Lecehkan Media Grassroot, Wilson Lalengke Laporkan Kapolres Pringsewu ke Divisi Propam Polri

  Jakarta – Kapolres Pringsewu, AKPB Yunus Saputra, kembali berulah. Setelah beberapa waktu lalu dia dikecam keras karena melarang kepala s...