Sosialisasi oleh KPU Kota Denpasar dan jajarannya |
GATRADEWATA NEWS | DENPASAR | Sosialisasi kali ini Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan KPU Kota Denpasar bersinergi melakukan Sosialisasi Tatap Muka Terbatas, serta Pembagian Souvenir Berupa Masker dan Tas Ramah Lingkungan, di berbagai lokasi tempat mangkalnya ojek online dan pasar tradisional di masing-masing kecamatan, Senin (17/08), pukul 11.30-15.00 Wita.
KPU Kota Denpasar, PPK dibantu PPS se-Kota Denpasar melaksanakan kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi Masyarakat di sekitaran pasar tradisional dan Komunitas Ojek Online diharapkan dapat meneruskan dan membawa pesan ke lingkungan sekitar mengenai Pilwali Kota Denpasar 2020.
KPU Kota Denpasar, PPK dibantu PPS se-Kota Denpasar melaksanakan kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi Masyarakat di sekitaran pasar tradisional dan Komunitas Ojek Online diharapkan dapat meneruskan dan membawa pesan ke lingkungan sekitar mengenai Pilwali Kota Denpasar 2020.
Masker dan Tas Belanja Ramah Lingkungan dibagikan Kepada 100 orang ojek online ber-KTP Denpasar yang sedang mangkal pada beberapa tempat yaitu Mall Level 21, Genteng Biru, Plaza Renon, Bundaran Renon, Jalan Tukad Badung, Jalan Pulau Kawe, Jalan Hayam Wuruk, Jalan Kaliasem.
Selain membagikan Sovenir sosialisasi, KPU Kota Denpasar juga mengingatkan para ojek online menggunakan Hak Pilih mereka, 9 Desember 2020 mendatang dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Para ojek online pun dibantu untuk melakukan pengecekan daftar pemilih dengan mengakses
www.lindungihakpilihmu.kpu.go.id
Pembagian souvenir sosialisasi ini juga dilakukan oleh PPK se- Kota Denpasar yang disasar pun bukan hanya ojek online tetapi pedagang pasar tradisional pada masing-masing kecamatan. (Tim)