Minggu, 16 Agustus 2020

Donor darah dan Sosialisasi PILWALI 2020 jalan bareng

Sosialisasi Pilwali 2020 oleh KPU Kota Denpasar
GATRADEWATA NEWS | DENPASAR | KPU Kota Denpasar menggelar acara sosialisasi Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Denpasar (Pilwali) 2020 dalam acara donor darah. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Br. Kerta Sari, Kelurahan Panjer, Denpasar Selatan, Sabtu (15/8/2020) pada pukul 09.00 sampai selesai.

Sosialisasi disampaikan Komisioner KPU Kota Denpasar, Dewa Ayu Sekar Anggraeni. Sementara pesertanya adalah warga yang ada di Br. Kerta Sari, Panjer.
Komisioner KPU Kota Denpasar, Dewa Ayu Sekar Anggraeni, pada kesempatan itu menjelaskan tentang tahapan pelaksanaan Pilwali 2020. Dijelaskan bahwa tanggal pencoblosan Pilwali Denpasar akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020.

Dijelaskan juga, karena Pilwali 2020 dilaksanakan pada saat pandemi Covid-19, ada hal-hal baru yang harus dipatuhi penyelenggara, pemilih maupun peserta Pilwali. Semua harus menerapkan protokol kesehatan dalam setiap pelaksanaan tahapan Pilwali 2020. Seperti menggunakan masker, jaga jarak dan mencuci tangan. Juga akan dilakukan pengukuran suhu tubuh.

Protokol kesehatan tersebut merupakan syarat baru dalam pelaksanaan Pilwali Denpasar yang akan dilaksanakan serentak dengan lima kabupaten di Bali dan 270 daerah lainnya di Indonesia. (Tim)

Lecehkan Media Grassroot, Wilson Lalengke Laporkan Kapolres Pringsewu ke Divisi Propam Polri

  Jakarta – Kapolres Pringsewu, AKPB Yunus Saputra, kembali berulah. Setelah beberapa waktu lalu dia dikecam keras karena melarang kepala s...