Koalisi Golkar dan Nasdem Bali |
Deklarasi koalisi kedua partai pimpinan Airlangga Hartarto dan Surya Paloh itu berlangsung di Inna Bali Heritage, Denpasar Bali, Kamis (04/06). Koalisi ini akan tetap membuka diri dari semua kemungkinan yang ada untuk bersama-sama membangun Bali kedepannya.
Ketua DPW Partai Nasdem Bali Ida Bagus Oka Gunastawa, dalam kata sambutannya yang menyebutkan sebagai pemrakarsa koalisi Pilkada serentak, menyatakan Koalisi ini bukanlah yang pertama, tetapi sudah yang kesekian kalinya karena pandangan yang sama antara Nasdem dengan Golkar mulai dari Kabupaten/kota, provinsi bahkan nasional.
"Pilkada rasa covid-19 ini membuat kita merenung sekaligus waspada, bahwa koalisi inilah yang membuat warna baru, baru 2 warna saja sudah membuatnya menarik, kalo hanya satu warna tidaklah menarik, " ujar Gunastawa siang itu. Dalam pengertiannya bahwa dalam warna-warni itulah yang memberikan warna yang mencerahkan bagi berbagai perbedaan yang ada di masyarakat.
"Sejatinya pencapaian yang hendak kita capai adalah kesejahteraan bersama bukan kekuasaan semata, "tutupnya.
"Pilkada rasa covid-19 ini membuat kita merenung sekaligus waspada, bahwa koalisi inilah yang membuat warna baru, baru 2 warna saja sudah membuatnya menarik, kalo hanya satu warna tidaklah menarik, " ujar Gunastawa siang itu. Dalam pengertiannya bahwa dalam warna-warni itulah yang memberikan warna yang mencerahkan bagi berbagai perbedaan yang ada di masyarakat.
"Sejatinya pencapaian yang hendak kita capai adalah kesejahteraan bersama bukan kekuasaan semata, "tutupnya.
Sementara Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali, I Nyoman Sugawa Korry yang dipilih secara aklamasi menyatakan bahwa pandangannya tentang koalisi ini adalah sejarah baru bagi khasanah perpolitikan di Bali. "Banyak pihak yang merasa pilkada nanti berjalan kurang greget, seolah melawan kotak kosong. Dengan koalisi yang dibangun ini akan menjawab Golkar dan Nasdem siap bertarung secara elegan mengisi kekosongan, akan mengikuti pertarungan. Kontestasi PDIP dengan Golkar koalisi Nasdem,” ujar politisi senior partai berlambang beringin ini dengan penuh semangat.
Sugawa Korry percaya bahwa dengan koalisi ini masyarakat Bali semakin cerdas memberi pilihan dan suasana baru bagi kabupaten/kota untuk melahirkan pemimpin yang baru. Pihaknya juga optimis proses Pilkada nanti berjalan sehat, berbudaya, bermartabat, "Mari kita jaga, dan kawal kebersamaan ini, dan kita akan merangkul dan memperluas koalisi dengan Partai lainnya seperti Demokrat, Hanura, PSI, dan ini akan membuat demokrasi di Bali semakin hidup, "ujarnya penuh harap.
Bersama didalam koalisi ini, Sugawa Korry yakin dengan strategi dan kekuatan yang dimilikinya mampu untuk memenangkan kontestasi yang dihadirkan lima tahunan seperti ini untuk kabupaten/Kota.
"Kami yakin mampu memenangkan Pilkada di karangasem, I Gusti Ayu Mas Sumatri-Sukerana dengan paket MASKERnya, Bangli ada Made Subrata, begitu juga daerah yang lainnya,”ujar Sugawa Korry dalam sambutannya.
Ditutup dengan menceritakan tentang kisah keraguan Arjuna dalam perang bhatara yudha yang wajib didasari oleh suatu kebenaran secara singkat, yang dilanjutkan dengan acara ramah tamah dan makan bersama, diruangan itu terlihat cukup dibatasi jumlah yang hadir, dikarenakan untuk tetap menjalankan protokoler kesehatan pencegahan covid-19 yang dianjurkan pemerintah. (Ray)